Pengetahuan praktis agar anak balita sehat "Nestle Spouse Program 2"



Tahun ini kali ke dua saya mengikuti Spouse Program Nestle Karawang Factory yang diadakan 31 Maret 2016. Spouse program ini merupakan agenda tahunan Nestle yang khusus diadakan untuk istri-istri karyawan. Nestle karawang factory yang baru berdiri di tahun 2013 mulai mengadakan spouse program di tahun ke-3 nya pada 1 maret 2015. Saat acara spouse program perdana itu saya mengikuti dan menikmatinya ,maka acara kali ini saya bersemangat untuk ikutan lagi.

Tema yang diangkat kali ini tentang Kesehatan anak dan balita, “Pengetahuan praktis agar anak balita sehat dan penanganan ketika anak sakit dirumah” dengan menghadirkan 3 nara sumber yang berkompeten di bidang nya. Acara diawali dengan kegiatan perkenalan yang dipandu oleh ibu Lucy head hrd manager Nestle Karawang Factory lalu dilanjutkan dengan sesi ice breaking, Semua peserta wajib berkenalan dengan peserta lain dengan diiringi lagu dan nyanyian yang ceria, ada hadiah untuk peserta yang mampu mengingat orang yang dikenalnya pada sesi tersebut.

Nara sumber pertama adalah Dr Rini Sekartini Sp.A yang merupakan ketua IDAI periode 2014-2017, beliau menjelaskan penyakit-penyakit yang biasa di derita pada anak, mulai dari sebab dan akibatnya, dijelaskan juga tentang 3 faktor tumbuh kembang optimal anak :

1. Fisis Biomedis (kebutuhan nutrisi)

2. Kasih sayang
3. Stimulasi

Ke 3 faktor tersebut harus mendapat porsi 100% untuk mencapai tumbuh kembang anak yang optimal. Saat acara berlangsung kami diberi tahu bahwa semua peserta yang hadir akan mendapatkan goodybag berisi alat dan obat P3K lengkap, asiiiiknyaaa,,,,,,,,,,,,,,

Sebelum masuk ke Nara sumber ke-2, ada coffee break 10 menit bagi perserta, disediakan snack sehat dan aneka minuman produk nestle tentunya.

Nara sumber ke 2 Dr.Irene M.Gizi adalah seorang ahli nutrisi, pada sesi ini dijelaskan kebutuhan nutrisi dan komposisi pemberian makan yang benar pada anak dan ibu hamil. Tidak ada satu pun makanan yang paling baik atau yang paling buruk, yang ada hanyalah porsi yang tepat dan gizi yang seimbang.

Nara sumber ke 3 Ibu Vera Itabiliana S.Psi, Psikolog anak jebolan UI, nara sumber tetap di Ufm dalam program Mommie's Diary, Ibu Vera menjelaskan 4 aspek perkembangan anak fisik/motorik, Kognitif (berpikir), Bahasa, Sosial Emosi. Penjelasan ibu Vera saya ulas lebih lengkap disini. Pada sesi ini ada games bagi peserta yang dibagi menjadi 5 kelompok, masing-masing kelompok diberi tugas untuk menyusun perkembangan anak sesuai dengan usianya. Alhamdulillah kelompok 3 yang saya ikut didalamnya menjadi juara dan tiap peserta di kelompok 3 mendapat voucher hypermart 100ribu Alhamdulillah rejeki istri solehah :)

Kemudian acara dilanjutkan dengan break makan siang & istirahat, disediakan pula menu sehat dan variatif, setelah makan siang sesi terakhir adalah mengunjungi gallery nestle yang memang khusus disediakan bagi pengunjung nestle factory. Galery nestle ini dibuka untuk umum loh! dengan syarat dan ketentuan berkunjung tentunya.

Di Galery Nestle ini dijelaskan sejarah berdirinya Nestle, kontribusi nestle pada masyarakat, dan tentu saja produk-produk nestle. Display yang bagus dan cantik, membuat peserta tak sabar ingin berfoto ria. terakhir sebelum acara selesai, tiap peserta diminta mengisi selembar kertas untuk menulis kesan dan pesan pada acara tersebut sebagai masukan bagi panitia untuk acara tahun depan, wah kalo saya sih berharap acara seperti ini diadakan lebih sering.
gaya dulu di salah satu sudut galery nestle


Sebelum pulang selain mendapat goodybag berisi alat-alat P3K, tiap peserta juga mendapat goodybag berisi produk nestle, senangnyaaaaa,,,,,,, buat oleh-oleh Lintang dirumah.




Akhirnya, selesailah acara hari itu, terima kasih Nestle, ditunggu acara selanjutnya,,,,

CONVERSATION

0 comments:

Post a Comment

Back
to top